Saturday, June 30, 2018

Rekaman putri duyung di Polandia


Pada tahun 2015, muncul sebuah video yang diklaim menunjukkan sekelompok orang berbaju putih menarik keluar makhluk setengah manusia setengah ikan dari sebuah sungai di Polandia.

Video berdurasi dua menit itu dimulai dengan sekelompok orang berpakaian biohazard putih dan yang lain mengenakan pakaian yang serupa dengan paramedis, mengelilingi tubuh makhluk misterius yang diklaim sebagai merman (ikan duyung laki-laki) di tepi sungai.


Mereka kemudian mengangkat makhluk yang memiliki ekor ikan berukuran besar itu ke sebuah ambulance stretcher, lalu pergi ke ke suatu tempat yang tidak diketahui, dan rekaman pun berakhir.


Setelah video itu diposting secara online, sejumlah orang mengklaim bahwa itu adalah bukti keberadaan putri duyung, sementara yang lain menganggapnya sebagai hoax atau mungkin bagian dari pembuatan film.

Namun, dalam video yang diunggah oleh akun Juan Tambolini Freelance Filmmaker pada 27 September 2015, misteri video ini dikatakan sudah dipecahkan oleh pengguna bernama A. M. Z. , bahwa ini adalah bagian dari pertunjukan.

Di Warsaw terdapat sebuah festival bernama "Nowi Warszawiacy" (New Varsovians) di mana putri duyung adalah simbol dari kota Warsaw, sehingga penyelenggara festival memutuskan untuk membuat kejadian ini agar menarik perhatian orang-orang.

(Sumber : metro, youtube)

No comments:

Post a Comment