Thursday, February 14, 2019

Legenda Woolly Mammoth


Woolly mammoth atau mamut berbulu (Mammuthus primigenius) adalah spesies mammoth yang hidup selama masa Pleistocene hingga kepunahannya pada awal Pliocene.

Woolly mammoth adalah salah satu yang terakhir dari sederetan spesies mammoth, yang dimulai dengan Mammuthus subplanifrons pada awal Pliocene.

Woolly mammoth berbeda dari stepa mammoth, sekitar 400.000 juta tahun yang lalu di Asia Timur. Kerabat terdekat woolly mammoth adalah gajah Asia.

Bangkai mammoth telah lama dikenal di Asia sebelum diketahui oleh orang-orang Eropa pada abad ke-17. Asal-usul bangkai ini telah menjadi bahan perdebatan yang berlangsung lama, dan sering dijelaskan sebagai bangkai makhluk legendaris.

Mammoth kemudian diidentifikasi sebagai spesies gajah yang telah punah oleh Georges Cuvier pada tahun 1796.

Woolly mammoth memiliki gading melengkung panjang dan empat molar (gigi geraham), yang diganti sebanyak enam kali selama masa hidupnya.

Perilakunya mirip dengan gajah modern, di mana gading dan belalainya digunakan untuk memanipulasi atau memindahkan objek, berkelahi dan mencari makan.

Makanan Woolly mammoth adalah rumput dan sedges (teki-tekian). Setiap individu mungkin bisa mencapai usia 60 tahun. Habitatnya adalah padang rumput raksasa selama zaman es terakhir yang membentang melintasi Eurasia dan Amerika Utara.

Woolly mammoth hidup berdampingan dengan manusia purba, di mana tulang dan gadingnya digunakan untuk membuat karya seni, peralatan, dan tempat tinggal, dengan spesies ini juga diburu untuk dimakan.

  • Taksonomi Woolly mammoth

  • Bangkai berbagai gajah yang telah punah diketahui oleh orang Eropa selama berabad-abad, tetapi umumnya ditafsirkan berdasarkan catatan Alkitab, sebagai bangkai dari makhluk legendaris, seperti behemoth (sejenis binatang liar yang disebutkan dan digambarkan dalam Kitab Ayub pasal 40:10-19) atau para raksasa.

    Bangkai Woolly mammoth pertama dipelajari oleh para ilmuwan Eropa, di mana fosil gigi dan gading dari Siberia diperiksa oleh Hans Sloane pada tahun 1728.

    Hans Sloane adalah yang pertama yang menyadari bahwa bangkai itu milik gajah.

    Sloane beralih ke penjelasan Alkitab lain tentang keberadaan gajah di Kutub Utara, dengan menyatakan bahwa mereka telah terkubur selama Banjir Besar, dan bahwa Siberia sebelumnya adalah tempat tropis sebelum terjadi perubahan iklim yang dramatis.

    Pada tahun 1738, ahli zoologi Jerman, Johann Philipp Breyne berpendapat bahwa fosil mammoth mewakili beberapa jenis gajah.

    Dia tidak dapat menjelaskan mengapa seekor binatang dapat ditemukan di area yang dingin seperti Siberia, dan menduga bahwa binatang-binatang itu mungkin dipindahkan ke sana oleh Banjir Besar.

    Pada tahun 1796, ahli anatomi Prancis, Georges Cuvier menjadi orang pertama yang mengidentifikasi bangkai woolly mammoth bukan berasal dari gajah modern yang dipindahkan ke Kutub Utara, tetapi itu adalah spesies yang benar-benar baru.

    Dia berpendapat spesies ini telah punah dan tidak lagi hidup, sebuah konsep yang tidak diterima secara luas pada saat itu.

    Setelah identifikasi Georges Cuvier, pada tahun 1799, naturalis Jerman, Johann Friedrich Blumenbach memberi woolly mammoth nama ilmiah, Elephas primigenius, menempatkannya dalam genus yang sama dengan gajah Asia. Nama ini adalah bahasa Latin untuk "gajah pertama".

    Pada tahun 1828, naturalis Inggris, Joshua Brookes menggunakan nama Mammuthus borealis untuk fosil woolly mammoth dalam koleksi yang ia jual, sehingga menciptakan nama genus yang baru.

    Tidak jelas dari mana dan bagaimana nama "mammoth" berasal.

    Menurut Oxford English Dictionary, nama itu berasal dari kata Vogul lama mēmoŋt "earth-horn". Ini mungkin menjadi mehemot, versi Arab dari kata Alkitab "behemoth".

    Kemungkinan lain berasal dari Estonia, di mana maa berarti "earth" (bumi/tanah), dan mutt berarti "mole" (tikus tanah).

    Kata ini pertama kali digunakan di Eropa pada awal abad ke-17, ketika merujuk pada gading maimanto yang ditemukan di Siberia.

    Presiden Amerika Thomas Jefferson, yang memiliki minat besar dalam paleontologi, sebagian bertanggung jawab untuk mengubah kata mammoth dari kata benda yang menggambarkan gajah prasejarah menjadi kata sifat yang menggambarkan benda berukuran sangat besar.

    Pada awal abad ke-20, taksonomi gajah yang punah menjadi kompleks. Taksonomi mammoth disederhanakan oleh berbagai penelitian dari tahun 1970an dan banyak perbedaan yang diusulkan antar spesies malah ditafsirkan sebagai variasi intraspesifik.

  • Evolusi woolly mammoth

  • Anggota paling awal yang diketahui dari Proboscidea (ordo taksonomi yang terdiri dari satu famili yang masih hidup dari Elephantiae dan beberapa famili yang sudah puna, ordo yang meliputi mamalia bergading), ada sekitar 55 juta tahun yang lalu di sekitar Laut Tethys.

    Kerabat terdekat yang diketahui dari Proboscidea adalah sirenia (dugong dan manatee) dan hyrax (ordo mamalia herbivora kecil).

    Hyrax, memiliki kekerabatan paling dekat dengan gajah

    Keluarga Elephantidae ada sekitar enam juta tahun yang lalu di Afrika, termasuk gajah modern dan mammoth.


    Di antara banyak klade yang kini punah, mastodon (Mammut) merupakan kerabat jauh dari mammoth, dan bagian dari keluarga yang terpisah dari Mammutidae, berbeda 25 juta tahun sebelum mammoth berevolusi.

    Meski ukuran dan penampilannya mirip dengan gajah dan mammoth,
    Mastodon tidak benar-benar berkerabat dekat dengan keduanya

    Pada tahun 2005, para peneliti menyusun profil genom mitokondria lengkap dari woolly mammoth, yang memungkinan mereka untuk melacak hubungan evolusi erat antara mammoth dan gajah Asia (Elephas maximus).

    Pada tahun 2008, sebagian besar kromosom DNA woolly mammoth dipetakan dan analisis menunjukkan bahwa woolly mammoth dan gajah Asia adalah identik 98.55% hingga 99.40%.

    Studi tahun 2010 mengonfirmasi hubungan ini, dan menyarankan garis keturunan mammoth dan gajah Asia berbeda 5,8 sampai 7,8 juta tahun yang lalu, sementara gajah Afrika berbeda dari leluhur bersama sebelumnya, 6,6 sampai 8,8 juta tahun yang lalu.


    Sebuah ulasan DNA tahun 2015 kemudian mengonfirmasi gajah Asia sebagai kerabat terdekat yang hidup dari woolly mammoth.


    Anggota pertama yang diketahui dari genus Mammuthus adalah spesies Afrika Mammuthus subplanifrons dari Pliocene, dan M. africanavus dari Pleistocene.

    Mammuthus subplanifrons

    Yang pertama dianggap sebagai nenek moyang dari bentuk yang akan datang. Mammoth memasuki Eropa sekitar 3 juta tahun yang lalu.

    Spesies mammoth dapat diidentifikasi dari jumlah punggungan enamel pada molar mereka. Spesies primitif memiliki beberapa punggungan, dan jumlahnya meningkat secara bertahap ketika spesies baru berevolusi untuk memakan lebih banyak bahan makanan yang abrasif.

    Mammoth Eropa paling awal bernama M. rumanus, menyebar ke seluruh Eropa dan Cina. Hanya molar-molarnya yang diketahui, yang menunjukkan bahwa ia memiliki 8 sampai 10 punggungan enamel.


    Sebuah populasi berevolusi, memiliki 12 sampai 14 punggungan, memisahkan diri dari, dan mengganti jenis sebelumnya, menjadi M. meridionalis, sekitar 2 sampai 1,7 juta tahun yang lalu.


    Pada gilirannya, spesies ini digantikan oleh steppe mammoth (M. trogontherii) dengan 18 sampai 20 punggungan, yang berevolusi di Asia Timur sekitar 1 juta tahun yang lalu.


    Columbian mammoth berevolusi dari populasi M. trogontherii setelah melintasi Selat Bering dan memasuki Amerika Utara sekitar 1,5 juta tahun yang lalu; mempertahankan jumlah yang sama dari punggungan enamel.

    Columbian mammoth

    Mammoth yang berasal dari M. trogontherii berevolusi dengan 26 punggungan sekitar 400.000 tahun yang lalu di Siberia dan menjadi woolly mammoth. Woolly mammoth memasuki Amerika Utara sekitar 100.000 tahun yang lalu.


    Gajah Asia memiliki sejumlah variabel punggungan enamel yang merupakan penengah antara mammoth Columbian/steppe dan woolly mammoth.

    Sebuah studi genetik di tahun 2011 menunjukkan bahwa dua spesimen yang diperiksa dari Columbian mammoth dikelompokkan dalam subclade woolly mammoth. Ini menyarankan bahwa dua populasi itu kawin dan menghasilkan keturunan yang subur.

    Jenis Amerika Utara yang sebelumnya disebut M. jeffersonii mungkin adalah hibrida di antara kedua spesies.

    M. jeffersonii

    Studi tahun 2015 menyarankan bahwa binatang dalam kisaran di mana M. columbi dan M. primigenius saling tumpang tindih, membentuk metapopulasi hibrida dengan morfologi yang bervariasi.


    Studi juga menyarankan bahwa M. primigenius Eurasia memiliki hubungan yang mirip dengan M. trogontherii, di daerah di mana area mereka tumpang tindih.

  • Gambaran woolly mammoth

  • Penampilan woolly mammoth mungkin adalah yang paling terkenal dari binatang prasejarah karena banyak spesimen yang membeku dengan jaringan lunak yang terawetkan dan telah digambarkan oleh manusia dalam karya seni mereka.


    Woolly mammoth berukuran kira-kira seukuran gajah Afrika modern.

    Tinggi bahu jantan mencapai 2,7 dan 3,4 meter dengan berat 6,6 ton pendek, betina mencapai 2,6 - 2,9 meter dengan berat 4,4 ton pendek, sementara untuk anak yang baru lahir beratnya sekitar 90 kg.


    Woolly mammoth beradaptasi dengan baik di lingkungan dingin selama zaman es terakhir karena mereka ditutupi oleh lapisan bulu yang menutupi seluruh tubuhnya.

    Adaptasi lain terhadap cuaca dingin termasuk telinga yang jauh lebih kecil dari gajah modern, panjangnya sekitar 38 cm dan lebar 18-28 cm.


    Telinga berukuran kecil berguna untuk mengurangi kehilangan panas dan frostbite (kondisi di mana jaringan tubuh membeku dan rusak oleh paparan suhu rendah/dingin), dan ekor pendek juga mempunyai fungsi yang sama, ekor itu hanya berukuran 36 cm di spesimen "Berezovka mammoth".

    Ekor mereka mengandung 21 vertebrata, sedangkan ekor gajah modern mengandung 28 sampai 33. Kulit mereka tidak lebih tebal dari gajah modern, setebal antara 1,25 dan 2,5 cm.

    Mereka memiliki lapisan lemak setebal hingga 10 cm di bawah kulit yang membantu menjaga mereka tetap hangat.

    Woolly mammoth memiliki lipatan kulit di bawah ekornya yang menutupi anus, dan ini juga terlihat pada gajah modern.

    Karakteristik yang digambarkan dalam lukisan gua termasuk kepala besar, tinggi, yang berkubah besar dan punggung miring dengan punuk bahu tinggi. Ciri ini tidak ada pada gajah remaja, yang memiliki punggung cembung sepeti gajah Asia.


    Ciri lain yang ditunjukkan dalam lukisan gua dikonfirmasi oleh penemuan spesies yang membeku pada tahun 1924, saat mammoth dewasa yang dijuluki "Middle Kolyma mammoth", terawetkan dengan ujung belalai lengkap.

    Berbeda dengan lobus belalai gajah modern, "finger" pada ujung belalai memiliki lobus panjang yang runcing dengan panjang 10 cm, sedangkan "thumb" bawahnya 5 cm dan lebih luas.


    Belalai yang terpelihara dengan baik dari spesimen remaja bernama "Yuka" digambarkan pada tahun 2015, dan itu memperlihatkan ia memiliki sepertiga perluasan daging di atas ujungnya.

    Mammoth Yuka

    Daripada berbentuk oval, bagian ini berbentuk elipsoid, dan berdiameter ganda. Ciri ini juga hadir di dua spesimen yang berbeda jenis kelamin dan usia.

  • Lapisan yang menutupi mammoth

  • Bulu woolly mammoth yang terawetkan adalah oranye-coklat, tetapi ini dipercaya sebagai hasil dari pemutihan pigmen selama terkubur. Jumlah pigmentasi bervariasi dari rambut ke rambut dan juga di setiap rambut.

    Sangat mungkin bahwa woolly mammoth berganti bulu secara musiman, dan bahwa bulu terberat dilepaskan selama musim semi.

    Karena bangkai mammoth lebih mungkin untuk terawetkan selama musim semi, ada kemungkinan bahwa hanya bulu musim dingin yang terawetkan dalam spesimen yang membeku.

  • Gading dan gigi woolly mammoth

  • Woolly mammoth memiliki gading yang sangat panjang (gigi seri yang dimodifikasi), yang lebih melengkung daripada gajah modern.

    Gading jantan terbesar yang diketahui berukuran 4,2 meter dan sseberat 91 kg. Sementara untuk ukuran yang khas adalah antara 2,4 sampai 2,7 meter dengan berat 45 kg.

    Sepasang gading Woolly mammoth terbesar di dunia

    Gading betina lebih kecil dan lebih tipis, rata-rata 1,5 sampai 1,8 meter, dan berat mencapai 9 kg. Sekitar seperempat dari panjang gading itu berada dalam soket. Pertumbuhan gading ini terus berlanjut sepanjang hidup tetapi menjadi lebih lambat saat mencapai usia dewasa.

    Woolly mammoth memiliki empat gigi molar fungsional sekaligus, dua di rahang atas dan dua di rahang bawah.

    Seekor mammoth memiliki enam set molar sepanjang hidup, yang diganti sebanyak lima sampai enam kali, meskipun beberapa spesimen dengan tujuh set molar telah diketahui.

    Fosil gigi woolly mammoth

    Woolly mammoth dianggap memiliki gigi molar paling rumit dari gajah mana pun.

    Masalah kesehatan yang paling umum ditemukan pada fosil Woolly mammoth terlihat di mana beberapa memperlihatkan pergantian gigi yang terganggu, gigi didorong ke posisi abnormal, tetapi beberapa diketahui selamat dari masalah ini.

    Spesimen gigi dari Inggris menunjukkan bahwa 2% spesimen memiliki penyakit periodontitis (infeksi gusi serius), dengan setengahnya mengandung karies (area gigi yang rusak dan menjadi lubang kecil). Gigi juga terkadang memiliki pertumbuhan kanker.

  • Paleobiology woolly mammoth

  • Woolly mammoth dewasa dapat secara efektif mempertahankan dirinya sendiri dari pemangssa karena ukuran, belalai dan gading besar mereka, tetapi mammoth muda dan mammoth dewasa yang lemah rentan terhadap pemburu yang berkelompok seperti serigala, hyena gua dan kucing besar.


    Gading juga mungkin telah digunakan untuk pertempuran antar spesies seperti pertempuran teritorial atau pertempuran karena pasangan. Tampilan gading besar dari jantan mungkin digunakan untuk menarik betina dan untuk mengintimidasi lawan.

    Karena bentuknya yang melengkung, gading itu tidak cocok untuk menusuk, tetapi mungkin telah digunakan untuk memukul, seperti yang ditunjukkan oleh cedera pada beberapa fosil tulang belikat.

    Bulu yang sangat panjang di ekornya mungkin digunakan sebagai pengusir hama atau lalat, mirip dengan ekor pada gajah modern.

    Seperti gajah modern, belalai yang sensitif dan berotot berfungsi sebagai organ dengan banyak fungsi, seperti untuk memanipulasi objek dan interaksi sosial.

    Kaki jantan dewasa yang terawetkan dengan baik adalah "Yukagir mammoth", yang menunjukkan bahwa telapak kaki berisi banyak retakan yang akan membantu dalam mencengkeram permukaan selama pergerakannya.

    Retakan pada kaki woolly mammoth Yuka

    Seperti gajah modern, woolly mammoth berdiri di ujung jarinya dengan tumit yang bertumpu pada bantalan lemak besar yang membuatnya terlihat memiliki telapak kaki yang datar.


    Seperti yang terjadi pada gajah modern, woolly mammoth cenderung sangat sosial dan hidup dalam kelompok keluarga matriarki (dipimpin betina). Hal ini didukung oleh kumpulan fosil dan lukisan gua yang menunjukkan mereka hidup berkelompok.

    Gajah modern dapat membentuk kawanan besar, terkadang terdiri dari beberapa kelompok keluarga, dan kawanan ini dapat berisi ribuan binatang yang bermigrasi bersama.

    Mammoth mungkin sering membentuk kawanan besar, karena binatang yang hidup di daerah terbuka lebih mungkin hidup berkawanan daripada mereka yang hidup di daerah berhutan.


    Jalur yang dibuat oleh kawanan woolly mammoth, 11.300 sampai 11.000 tahun yang lalu telah ditemukan di St. Mary Reservoir, Kanada, menunjukkan bahwa dalam kasus ini, jumlah dewasa, sub-dewasa, dan remaja hampir sama. Mammoth dewasa memiliki langkah 2 meter dengan remaja yang berlari untuk mengikutinya.

    Jalur kawanan woolly mammoth
    di St. Mary Reservoir

    Woolly mammoth mungkin adalah keluarga Elephantidae yang paling terspesialisasikan.

    Mereka memiliki lipopexia (penyimpanan lemak) di leher dan withers (terletak di antara tulang belikat seekor binatang), untuk saat-saat ketika ketersediaan makanan tidak mencukupi selama musim dingin, dan tiga molar pertama tumbuh lebih cepat daripada anak gajah modern.

    Seperti rusa kutub dan muskox, hemoglobin woolly mammoth disesuaikan dengan cucaca dingin, dengan tiga mutasi untuk meningkatkan pengiriman oksigen ke seluruh tubuh dan mencegah pembekuan. Ciri ini mungkin telah membantu mammoth hidup dalam garis lintang yang tinggi.

  • Makanan woolly mammoth

  • Woolly mammoth memakan terutama rumput dan sedges (teki-tekian), yang dilengkapi dengan tanaman herba, tanaman berbunga, semak, lumut, dan materi pohon. Mammoth membutuhkan makanan yang bervariasi untuk mendukung pertumbuhannya, seperti halnya gajah modern.

    Belalai digunakan untuk menarik rumput besar, memetik kuncup dan bunga, merobek daun dan cabang tempat pohon dan semak belukar.

    "Mammoth Yukagir" telah mencerna bahan tanaman yang mengandung spora jamur. Analisis isotop menunjukkan bahwa woolly mammoth memakan terutama pada tanaman C3, tidak seperti kuda dan badak.

    Para ilmuwan mengidentifikasi susu di perut dan feses di usus "mammoth Lyuba". Kotoran mungkin telah dimakan oleh "Lyuba" untuk mendorong pengembangan mikroba usus yang diperlukan untuk pencernaan vegetasi, seperti pada gajah modern.

    * (bayi gajah memakan kotoran ibu mereka untuk membantu bayi membangun komunitas bakteri yang sehat dan membantu pencernaan)

    Karena gajah modern dapat mencapai usia 60 tahun, hal yang sama juga berlaku untuk woolly mammoth yang berukuran sama.

    Spesimen kepala beku yang paling terpelihara adalah "Yukagir mammoth", memperlihatkan bahwa mammoth memiliki kelenjar temporal antara telinga dan mata.

    Ciri ini menunjukkan bahwa, seperti gajah jantan, woolly mammoth jantan juga memasuki "musth", suatu keadaan pada gajah jantan yang muncul secara periodik ketika terjadi peningkatan hormon reproduktif secara signifikan.

    Kelenjar ini digunakan terutama oleh jantan untuk menghasilkan zat berminyak dengan aroma kuat (temporin.) Bulu mereka mungkin membantu menyebarkan aroma menjadi lebih jauh.

    Pemeriksaan anak mammoth yang diawetkan menunjukkan bahwa mereka semua dilahirkan selama musim semi dan musim panas, dan karena gajah modern memiliki periode kehamilan 21-22 bulan, kemungkinan besar musim kawin adalah musim panas ke musim gugur.

  • Distribusi dan habitat woolly mammoth

  • Habitat woolly mammoth dikenal sebagai "mammoth steppe" atau "tundra steppe". Lingkungan ini membentang di Asia Utara, banyak bagian Eropa, dan bagian utara Amerika Utara selama zaman es terakhir.

    Habitat woolly mammoth juga mendukung herbivora lain seperti woolly rhinoceros (badak berbulu wol), kuda liar dan bison.


    Sebuah studi DNA pada tahun 2008 menunjukkan ada dua kelompok woolly mammoth yang berbeda : Satu telah punah 45.000 tahun yang lalu dan satu lagi menjadi punah 12.000 tahun yang lalu. Kedua kelompok ini cukup berbeda untuk dikategorikan sebagai subspesies.

    Kelompok sebelumnya yang menjadi punah tetap berada di tengah Kutub Utara yang tinggi, sementara kelompok kedua memiliki jangkauan yang jauh lebih luas.

  • Hubungan woolly mammoth dengan manusia

  • Manusia hidup berdampingan dengan woolly mammoth selama periode Upper Paleolithic ketika manusia memasuki Eropa dari Afrika antara 30.000 dan 40.000 tahun yang lalu.

    Sebelum ini, Neanderthals telah hidup berdampingan dengan mammoth selama Middle Paleolithic, dan sudah menggunakan tulang mammoth untuk membuat alat dan bahan bangunan.


    Woolly mammoth sangat penting bagi manusia zaman es, dan kelangsungan hidup manusia mungkin bergantung pada mammoth di beberapa daerah. Bukti untuk hidup berdampingan tidak diakui sampai abad ke-19.

    Pada tahun 1864, Édouard Lartet menemukan ukiran woolly mammoth pada sepotong gading mammoth di gua Abri de la Madeleine di Dordogne, France.

    Ukiran adalah bukti pertama yang diterima secara luas untuk manusia yang hidup berdampingan dengan binatang prasejarah yang telah punah dan merupakan penggambaran kontemporer dari makhluk yang dikenal oleh ilmu pengetahuan modern.

    Woolly mammoth adalah binatang ketiga yang paling banyak digambarkan dalam seni zaman es, setelah kuda dan bison, dan gambar-gambar ini dibuat antara 35.000 dan 11.500 tahun yang lalu.

    Seni gua yang memperlihatkan woolly mammoth dari Gua Rouffignac, Prancis

    Penggambaran kuda di Gua Lascaux, Prancis

    Penggambaran Bison di Gua Altamira, Spanyol

    Saat ini, lebih dari lima ratus penggambaran woolly mammoth telah diketahui, mulai dari lukisan gua dan ukiran dinding di 46 gua di Rusia, Prancis dan Spanyol, hingga ukiran dan patung yang terbuat dari gading, tanduk, batu dan tulang.

  • Eksploitasi woolly mammoth

  • Tulang woolly mammoth digunakan sebagai bahan konstruksi untuk tempat tinggal oleh Neanderthals dan manusia modern selama zaman es terakhir. Lebih dari 70 tempat tinggal seperti itu diketahui terutama di Dataran Rusia.

    Tulang besar digunakan sebagai fondasi untuk gubuk berbentuk lingkaran, gading untuk pintu masuk, dan atapnya mungkin dari kulit yang ditahan oleh tulang atau gading.

    Beberapa gubuk memiliki tempat perapian yang menggunakan tulang sebagai bahan bakar, mungkin karena kayu pada saat itu terbilang langka.

    Rekonstruksi gubuk dari tulang berdasarkan temuan di Mezhyrich

    Ada kemungkinan bahwa beberapa tulang yang digunakan untuk bahan bakar berasal dari mammoth yang dibunuh oleh manusia.

    Namun, berdasarkan keadaan tulang, dan fakta bahwa tulang yang digunakan bervariasi berdasarkan ribuan tahun, menunjukkan bahwa mereka mengumpulkan sisa-sisa dari binatang yang sudah lama mati.

    Tulang woolly mammoth dibuat menjadi berbagai alat, perabot, dan alat musik. Tulang besar, seperti tulang belikat juga digunakan untuk menutupi tubuh manusia yang mati saat penguburan.

    Gading woolly mammoth digunakan untuk membuat benda seni. Beberapa Patung Venus, termasuk Venus of Brassempouy dan Venus of Lespugue, dibuat dari bahan ini.

    Venus of Brassempouy

    Venus of Lespugue

    Senjata yang dibuat dari gading woolly mammoth, seperti belati, tombak, dan bumerang juga telah diketahui.

    Untuk dapat mengolah gading, gading besar harus dipotong, dipahat, dan dipecah menjadi potongan-potongan yang lebih kecil, sehingga lebih mudah untuk diatur. Beberapa artefak gading menunjukkan bahwa gading itu telah diluruskan, dan tidak diketahui bagaimana mereka bisa melakukan ini.

    Beberapa spesimen woolly mammoth menunjukkan bukti telah dibunuh oleh manusia, yang ditunjukkan dengan patahan, bekas luka, dan berkaitan dengan peralatan batu.


    Tidak diketahui berapa banyak manusia prasejarah yang bergantung pada daging woolly mammoth, karena ada banyak herbivora besar lainnya yang tersedia pada saat itu. Banyak bangkai mammoth mungkin diambil oleh manusia daripada diburu


    Beberapa lukisan gua menunjukkan woolly mammoth dalam struktur yang ditafsirkan sebagai perangkap jebakan.


    Spesimen Siberia dengan ujung tombak yang tertanam di tulang belikatnya menunjukkan bahwa tombak telah dilemparkan ke arah binatang itu dengan kekuatan besar.

    Spesimen dari zaman Mousterian di Italia menunjukkan bukti perburuan menggunakan tombak oleh Neanderthals.


    Spesimen remaja "Yuka" adalah mammoth beku pertama dengan bukti interaksi manusia. Bukti menunjukkan mammoth ini telah dibunuh oleh predator besar, lalu diambil oleh manusia tak lama setelah itu, kemudian beberapa tulangnya telah dihilangkan, dan ditemukan di dekatnya.

    Sebuah situs di dekat Sungai Yana di Siberia telah mengungkapkan beberapa spesimen dengan bukti perburuan manusia, tetapi temuan itu ditafsirkan bahwa binatang-binatang itu tidak diburu secara intensif, tetapi mungkin diburu ketika gading diperlukan.

    Dua woolly mammoth dari Wisconsin, "Schaefer mammoth" dan "Hebior mammoth", menunjukkan bukti telah dibunuh oleh Palaeoamericans (orang pertama yang masuk dan kemudian mendiami Amerika selama periode glasial akhir dari periode Pleistocene akhir).


  • Kepunahan woolly mammoth

  • Sebagian besar populasi woolly mammoth menghilang selama akhir Pleistocene dan awal Holocene, berdampingan bersama dengan sebagian besar megafauna Pleistocene (termasuk Columbian mammoth).

    Kepunahan ini merupakan bagian dari peristiwa kepunahan Kuarter (Quaternary extinction event), dimulai 40.000 tahun yang lalu dan memuncak antara 14.000 dan 11.500 tahun yang lalu.


    Para ilmuwan menjadi terbagi mengenai apakah perburuan atau perubahan iklim yang menyebabkan penyusutan habitatnya sehingga menyebabkan kepunahan woolly mammoth, atau apakah itu karena gabungan keduanya.

    Apa pun penyebabnya, mamalia besar umumnya lebih rentan daripada mamalia kecil karena ukuran populasi yang lebih kecil dan tingkat reproduksi yang rendah.

    Populasi woolly mammoth yang berbeda tidak mati secara bersamaan, tetapi menjadi punah secara bertahap seiring berjalannya waktu. Sebagian besar menghilang antara 14.000 dan 10.000 yang lalu.

    Populasi daratan terakhir berada di Kyttyk Peninsula di Siberia, 9.650 tahun yang lalu.

    Populasi kecil woolly mammoth bertahan di St. Paul Island, Alaska, hingga Holocene, dengan tanggal kepunahan 5.600 tahun yang lalu.

    Woolly mammoth St. Paul Island

    Populasi terakhir yang diketahui masih bertahan berada di Wrangel Island, Samudera Arktik sampai 4.000 tahun yang lalu, ke awal peradaban manusia dan bersamaan dengan pembangunan Piramida Besar Mesir Kuno.

    Bukti genetik kemudian menunjukkan bahwa kepunahan populasi akhir ini adalah mendadak, bukan puncak dari penurunan yang terjadi secara bertahap.

    Hilangnya mammoth bertepatan kira-kira dengan adanya bukti pertama manusia di pulau itu.

    Woolly mammoth Beringia timur (modern Alaska dan Yukon) juga mati sekitar 13.300 tahun yang lalu, segera (sekitar 1.000 tahun) setelah kemunculan pertama manusia di area itu, yang sejajar dengan nasib semua Proboscidea Pleistocene (mammoth, gomphotheriidae dan mastodon), juga dengan sebagian besar sisa megafauna Amerika.

    Sebaliknya, populasi mammoth di St. Paul Island tampaknya mati sebelum kedatangan manusia karena penyusutan habitat akibat kenaikan permukaan air laut pasca zaman es.

    Perubahan iklim menyusutkan habitat mammoth dari 7,700,000 km2 (42.000 tahun yang lalu) ke 800,000 km2 (6.000 tahun yang lalu).

    Woolly mammoth selamat dari hilangnya habitat yang bahkan lebih besar pada akhir Saale glaciation (125.000 tahun yang lalu), dan kemungkinan manusia memburu populasi yang tersisa.

    Teori yang paling populer adalah bahwa manusia prasejarah memburu mereka dalam jumlah yang banyak. Teori lainnya menyalahkan iklim bumi yang menjadi terlalu hangat, sehingga berpengaruh terhadap adaptasi mereka, menyebabkan mereka menuju kepunahan.


    Ada kemungkinan bahwa kepunahan woolly mammoth disebabkan oleh kombinasi dari perburuan berlebih yang dilakukan oleh manusia prasejarah dan terjadinya pemanasan iklim yang menyebabkan dataran berumput tempat mereka makan menjadi menghilang.

  • Spesimen fosil woolly mammoth

  • Fosil woolly mammoth telah ditemukan di berbagai jenis endapan, termasuk bekas sungai dan danau, dan juga di "Doggerland" di Laut Utara, yang terkadang mengering selama zaman es. Fosil seperti itu biasanya terpisah dan tidak mengandung jaringan lunak.

    Timbunan dari bangkai gajah modern telah disebut "elephants' graveyards", karena situs-situs ini secara keliru dianggap sebagai tempat gajah tua pergi untuk mati.

    Timbunan serupa dari tulang woolly mammoth telah ditemukan : Diperkirakan ini adalah hasil dari individu yang mati di dekat atau di sungai selama ribuan tahun, dan tulang-tulang ini disatukan oleh aliran sungai.

    Beberapa timbunan juga dianggap sebagai bangkai dari kawanan yang mati bersama pada saat yang sama, mungkin karena peristiwa banjir.

    Jebakan alami, seperti lubang kettle, lubang runtuhan atau sinkhole, serta lumpur, juga telah menjebak mammoth dalam peristiwa yang terpisah dari waktu ke waktu.

    Selain dari bangkai yang membeku, jaringan lunak yang diketahui berasal dari spesimen yang terawetkan di petroleum seep (tempat rembesan minyak bumi) di Starunia, Polania. Bangkai woolly mammoth yang membeku juga telah ditemukan di bagian utara Siberia dan Alaska.

    Bangkai semacam itu sebagian besar ditemukan di permafrost (tanah yang berada di titik beku pada suhu 0 °C) Lingkaran Arktik

    Sebagian besar spesimen telah terdegradasi sebagian sebelum ditemukan, karena paparan atau telah terambil. "Mumifikasi alami" ini mengharuskan binatang untuk dikubur dengan cepat dalam cairan atau semi-padat seperti endapan lumpur, lumpur dan air es, yang kemudian membeku.

    Adanya makan yang tidak tercerna di lambung dan biji polong yang masih berada di mulut banyak spesimen, menunjukkan tidak ada kelaparan atau paparan yang terjadi.

    Binatang-binatang ini mungkin telah jatuh ke kolam-kolam kecil atau lubang, sehingga menenggelamkan mereka. Banyak yang diketahui telah terbunuh di sungai, dan mungkin tersapu oleh banjir.


    Di satu lokasi, di dekat Sungai Berelekh, Yakutia, Siberia, lebih dari 8.000 tulang dari setidaknya 140 mammoth telah ditemukan di satu tempat, tampaknya mereka telah tersapu oleh arus air.

  • Spesimen woolly mammoth yang membeku dan terawetkan

  • Antara tahun 1692 dan 1806, hanya empat deskripsi mammoth beku yang diterbitkan di Eropa. Tak satu pun dari keempat ini terawetkan, dan tidak ada kerangka lengkap yang ditemukan selama waktu itu.

    Sementara bangkai woolly mammoth yang membeku telah digali oleh orang Eropa pada awal tahun 1728, spesimen pertama yang sepenuhnya didokumentasikan ditemukan di delta Sungai Lena pada tahun 1799 oleh seorang pemburu Siberia bernama Ossip Schumachov. Ossip Schumachov membiarkannya mencair sampai dia bisa mengambil gadingnya untuk dijual ke perdagangan gading.

    Pada tahun 1806 di Yakutsk, Michael Friedrich Adams mendengar tentang mammoth yang membeku. Dia mendatangi lokasi dan menemukan bahwa binatang liar telah memakan sebagian besar organ dan daging mammoth tersebut, termasuk belalainya.

    Adams memeriksa dan menyadari bahwa bangkai yang tersisa itu adalah mammoth paling lengkap yang ditemukan pada saat itu.

    Salinan penafsiran bangkai "Adams mammoth" sekitar tahun 1800
    dengan tulisan tangan Johann Friedrich Blumenbach

    Adams lalu menemukan kembali seluruh kerangka, namun tidak dengan gadingnya karena telah dijual Shumachov. Selama perjalanan kembalinya, dia membeli sepasang gading yang ia yakini adalah yang dijual Shumachov.

    Adams membawanya ke Zoological Museum of the Zoological Institute of the Russian Academy of Sciences, dan tugas pemasangan kerangka itu diberikan kepada Wilhelm Gottlieb Tilesius.

    Kunstkamera (museum yang didirikan oleh Peter the Great), berisi kerangka gajah India yang dapat digunakan sebagai referensi pemasangan kerangka tersebut.

    Ini adalah salah satu upaya pertama untuk merekonstruksi kerangka binatang yang sudah punah. Sebagian besar rekonstruksi itu benar, namun Tilesius menempatkan setiap gading di soket yang berlawanan, sehingga gading itu melengkung ke luar, bukan ke dalam.

    "Adams mammoth" di pameran Vienna

    Kesalahan itu tidak diperbaiki sampai tahun 1899, dan penempatan gading mammoth yang benar masih menjadi bahan perdebatan di abad ke-20.

    Penggalian "Berezovka mammoth" 1901 adalah yang terbaik yang didokumentasikan dari penemuan awal yang ditemukan di Sungai Berezovka Siberia, dan pihak berwenang Rusia membiayai penggalian tersebut.

    Kepalanya terbuka dan dagingnya sudah terambil. Berezovka mammoth masih memiliki rumput di antara giginya dan di lidahnya, menunjukkan bahwa binatang itu telah mati mendadak.

    Berezovka mammoth

    Seluruh ekspedisi membutuhkan waktu 10 bulan, dan spesimen ini harus dipotong-potong sebelum dapat diangkut ke St. Petersburg. Mammoth itu diidentifikasi sebagai jantan berusia 35-40 tahun, mati 35.000 tahun yang lalu, dan salah satu bahunya patah, mungkin terjadi saat ia jatuh ke sebuah celah.

    Pada tahun 1929, bangkai 34 mammoth dengan jaringan lunak yang membeku (kulit, daging, atau organ) telah didokumentasikan. Hanya empat yang relatif lengkap.

    Sejak saat itu, lebih banyak ditemukan. Sebagian besar kasusnya, daging telah menunjukkan tanda-tanda pembusukan sebelum membeku dan kemudian mengering.

    Sejak tahun 1860, pihak berwenang Rusia telah menawarkan hadiah hingga ₽1000 untuk temuan bangkai woolly mammoth beku.

    Spesimen beku paling terkenal ditemukan pada tahun 1948, berasal dari Alaska, dan dijuluki "Effie". Spesimen berusia sekitar 25.000 tahun ini terdiri dari kepala, belalai, dan kaki.

    Effie

    Pada tahun 1977, bangkai woolly mammoth berusia 7-8 bulan yang terawat dengan baik bernama "Dima" ditemukan di dekat anak Sunai Kolyma di Siberia timur laut. Spesimen ini memiliki berat sekitar 100 kg, tinggi 104 cm dan panjang 115 cm.

    Dima

    Penanggalan radiokarbon menentukan bahwa "Dima" mati sekitar 40.000 tahun yang lalu. Organ internalnya mirip dengan gajah modern tetapi telinganya berukuran hanya sepersepuluh dari ukuran gajah Afrika yang berusia sama.

    Mammoth remaja yang kurang lengkap, bernama "Mascha", ditemukan di Yamal Peninsula pada tahun 1988, berusia 3-4 bulan, dan laserasi (luka berupa robekan) pada kaki kanannya mungkin menjadi penyebab kematiannya. Ini adalah mammoth beku paling barat yang telah ditemukan.

    Mascha

    Pada tahun 1997, sepotong gading mammoth ditemukan menonjol di tundra Taymyr Peninsula di Siberia, Rusia.

    Pada tahun 1999, bangkai berusia 20.380 tahun dan seberat 25 ton dengan endapan di sekitarnya diangkut oleh helikopter pengangkut Mi-26 ke gua es di Khatanga.

    Spesimen ini dijuluki "Jarkov mammoth". Pada Oktober tahun 2000, operasi pencairan yang hati-hati di gua ini dimulai menggunakan pengering rambut untuk menjaga rambut dan jaringan lunak lainnya tetap utuh.

    Jarkov mammoth

    Pada tahun 2002, bangkai yang terawetkan dengan baik ditemukan di dekat Sungai Maxunuokha di Yakutia utara, ditemukan selama tiga penggalian.

    Ini adalah spesimen jantan dewasa, "Yukagir mammoth", dan diperkirakan hidup sekitar 18.560 tahun yang lalu, dengan tinggi bahu 2,8 meter dan berat antara 4 dan 5 ton.

    Ini adalah salah satu mammoth yang paling terawetkan dengan baik yang pernah ditemukan karena kepalanya hampir lengkap, tertutup kulit, tetapi tanpa belalai. Beberapa sisa postkranium juga ditemukan, dengan beberapa jaringan lunaknya.

    Yukagir mammoth, spesimen woolly mammoth jantan dewasa yang
    ditemukan pada tahun 2002 dan dianggap sebagai penemuan luar biasa

    Pada tahun 2007, bangkai betina berusia satu bulan bernama "Lyuba" ditemukan di dekat Sungai Yuribey, setelah terkubur selama 41.800 tahun. Bangkai itu memiliki tinggi 85 cm, panjang 130 cm dan berat 50 kg.

    Pada saat ditemukan, mata dan belalainya utuh, dan terdapat beberapa bulu yang tersisa di tubuhnya. Organ dan kulitnya juga sangat terawat.

    Lyuba

    "Lyuba" diyakini telah mati lemas oleh lumpur di sungai yang dilintasi oleh kawanannya.

    Setelah mati, tubuhnya mungkin dikerumuni oleh bakteri yang menghasilkan asam laktat, yang "mengasamkan", mengawetkan mammoth itu dalam kondisi hampir murni.

    Pada tahun 2012, mammoth remaja ditemukan di Siberia dengan tanda potongan buatan manusia. Para ilmuwan memperkirakan usia saat kematiannya sekitar 2,5 tahun dan menjulukinya "Yuka".

    Yuka mammoth

    Tengkorak dan panggulnya telah lepas sebelum ditemukan di dekatnya. Setelah ditemukan, kulit "Yuka" dipersiapkan untuk taksidermi.

    Temuan mammoth lain dilaporkan pada Oktober tahun 2012, ketika bangkai berusia 30.000 tahun digali di semenanjung Taymyr. Secara resmi dikenal sebagai mammoth Sopkarga, dan dijuluki "Zhenya".

    Sopkarga mammoth

    Pada tahun 2013, bangkai yang terawetkan dengan baik ditemukan di Maly Lyakhovsky Island, salah satu pulau di kepulauan New Siberian Islands, dari betina berusia antara 50 dan 60 tahun.

    Maly Lyakhovsky Island mammoth

    Bangkai itu mengandung jaringan otot yang terpelihara dengan baik, dan ketika dipindahkan dari es, darah cair tumpah dari rongga perutnya. Para penemu menafsirkan ini sebagai indikasi bahwa darah woolly mammoth memiliki sifat anti beku.

  • Menciptakan kembali spesies mammoth

  • Keberadaan sisa-sisa jaringan lunak beku dari DNA woolly mammoth telah memunculkan gagasan bahwa spesies ini dapat diciptakan kembali dengan cara ilmiah. Beberapa metode telah diajukan untuk mencapai hal ini.

    Metode pertama adalah kloning. Kloning akan melibatkan penghapusan nukleus yang mengandung DNA dar sel telur gajah betina dan diganti dengan nukleus dari jaringan woolly mammoth, sebuah proses yang disebut somatic cell nuclear transfer.

    Akira Iritani, di Kyoto University Japan, dilaporkan berencana melakukan ini. Sel kemudian akan distimulasikan menjadi pembelahan, memisah, dan ditanamkan pada gajah betina. Hasilnya adalah anak gajah yang akan memiliki gen woolly mammoth.

    Namun, belum ada yang menemukan sel mammoth yang layak, dan sebagian besar ilmuwan meragukan bahwa ada sel hidup yang bisa bertahan hidup dalam pembekuan di tundra. Karena kondisi pengawetannya, DNA mammoth beku telah memburuk secara signifikan.

    Metode kedua melibatkan inseminasi buatan dari sel telur gajah dengan sel sperma dari bangkai woolly mammoth yang beku.

    Keturunan yang dihasilkan akan menjadi hibrida gajah-mammoth, dan proses ini harus diulang sehingga lebih banyak hibrida dapat digunakan dalam perkembang-biakan. Setelah beberapa generasi mengembangbiakkan hibrida ini, woolly mammoth hampir murni akan diproduksi.

    Dalam satu kasus, persilangan antara seekor gajah Asia dan seekor gajah Afrika menghasilkan seekor anak bernama Motty, tetapi mati karena cacat pada usia kurang dari 2 minggu.

    Anak gajah bernama Motty (satu-satunya hibrida yang telah
    terbukti antara gajah Asia dan gajah Afrika)

    Fakta bahwa sel-sel sperma mamalia modern dapat bertahan paling lama selama 15 tahun setelah pembekuan, membuat metode ini tidak mungkin dilakukan.

    Pada April 2015, para ilmuwan Swedia menerbitkan genom lengkap (termasuk urutan nuclear DNA) woolly mammoth. Beberapa proyek sedang diupayakan untuk secara bertahap mengganti gen dalam sel gajah dengan gen mammoth.

    Salah satu proyek semacam ini berasal dari ahli genetika Harvard University, George M. Church, yang didanai oleh Long Now Foundation, dalam upaya menciptakan hibrida mammoth-gajah menggunakan DNA dari bangkai mammoth beku.

    Menurut para peneliti, mammoth tidak dapat diciptakan, tetapi nantinya mereka akan mencoba untuk menumbuhkan gajah hibrida dengan beberapa sifat woolly mammoth dalam "rahim buatan".

    Tim Harvard University berusaha untuk mempelajari karakteristik binatang secara in vitro dengan mengganti atau editing beberapa gen mammoth tertentu ke dalam sel kulit gajah Asia yang disebut fibroblasts, yang berpotensi menjadi sel induk embrionik.

    Pada Maret 2015 dan menggunakan teknik editing DNA CRISPR baru, tim Church memiliki beberapa gen woolly mammoth ke dalam genom gajah Asia. Berfokus pada resistensi dingin, gen targetnya adalah untuk ukuran telinga eksternal, lemak, hemoglobin dan ciri rambut.

    Pada Februari 2017, tim Church telah membuat 45 pergantian genom gajah dan sejauh ini mereka hanya berfokus pada sel tunggal.

    Proyek Genom mammoth di Pennsylvania State University juga meneliti modifikasi DNA gajah Affrika untuk menciptakan hibrida gajah-mammoth.

    Jika embrio hibrida yang layak dapat didapatkan melalui prosedur editing gen, memungkinkan untuk menanamkannya ke gajah Asia betina yang bertempat di kebun binatang, tetapi dengan pengetahuan dan teknologi saat ini, tidak diketahui apakah embrio hibrida dapat melalui periode kehamilan dua tahun.

    Jika ada metode yang berhasil, ada usulan untuk memperkenalkan hibrida ini ke suaka margasatwa di Siberia, yang disebut Pleistocene Park.

    Beberapa ahli biologi mempertanyakan etika dari upaya tempat semacam itu :

    *) Selain masalah teknis, tidak banyak habitat tersisa yang cocok untuk ditempati hibrida gajah-mammoth.

    *) Karena kedua spesies (gajah dan mammoth) bersifat sosial dan suka berteman, menciptakan beberapa spesimen tidak akan ideal.

    *) Waktu dan sumber daya yang dibutuhkan akan sangat besar, dan manfaat ilmiahnya tidak jelas, menunjukkan bahwa sumber daya ini seharusnya digunakan untuk melestarikan spesies gajah yang masih ada.

    *) Etika menggunakan gajah sebagai ibu pengganti dalam upaya hibridisasi juga dipertanyakan, karena sebagian besar embrio tidak akan bertahan, dan tidak mungkin untuk mengetahui kebutuhan pasti dari anak hibrida gajah-mammoth.

  • Woolly mammoth dalam Budaya

  • Woolly mammoth tetap memiliki efek yang penting setelah kepunahannya. Penduduk asli Siberia telah lama menemukan apa yang dikenal sebagai bangkai woolly mammoth, dan mengumpulkan gading untuk diperjualbelikan.

    Penduduk asli Siberia percaya bangkai woolly mammoth adalah binatang seperti tikus tanah raksasa yang hidup di bawah tanah dan mati saat menggali ke permukaan.

    Gading woolly mammoth telah menjadi barang dagang di Asia jauh sebelum orang-orang Eropa mengenalnya.

    Güyük, Khan dari bangsa Mongol abad ke-13, dianggap telah duduk di atas takhta yang terbuat dari gading raksasa.

    Terinspirasi dari konsep penduduk asli Siberia tentang mammoth adalah makhluk bawah tanah, mammoth dicatat dalam ensiklopeia farmasi Cina, Ben Cao Gangmu, yin shu, berarti "tikus yang bersembunyi".

    Banyak cerita tentang daging woolly mammoth beku yang dapat dikonsumsi setelah dicairkan, terutama dari "Berezovka mammoth", tetapi sebagian besar meragukannya.

    Dalam banyak kasus bangkai busuk, munculnya bau yang begitu tak tertahankan membuat hanya pemulung liar dan anjing yang menyertai para pencari yang menunjukkan minat terhadap daging tersebut.

    Tampaknya daging semacam itu pernah direkomendasikan untuk melawan penyakit di Cina, dan penduduk asli Siberia terkadang memasak bangkai daging beku yang mereka temukan.

  • Dugaan woolly mammoth yang masih bertahan hidup

  • Meski secara umum woolly mammoth sudah diterima telah punah, ada klaim bahwa woolly mammoth sebenarnya belum punah, dan bahwa kawanan kecil yang terisolasi masih bertahan hidup di daerah tepencil tundra yang luas dan jarang dihuni di belahan Bumi utara.

    Setelah sebelumnya dianggap sebagai makhluk legendaris, woolly mammoth bahkan tidak diidentifikasikan sebagai spesies yang telah punah sampai tahun 1970an.

    Banyak suku Indian asli Amerika telah menceritakan kisah-kisah yang berhubungan dengan mammoth ini.

    Suku Algonkian Timur Laut menceritakan tentang "Great Moose" dengan sejenis tungkai yang tumbuh di antara bahu, dan kaki kelima digunakan untuk menyiapkan tempat tidurnya. Sedangkan Naskapi dari Labrador timur laut mengetahui tentang monster dengan hidung panjang yang digunakan untuk memukul orang.

    Pada The Portland Press (Maine) edisi 28 November 1896, sebuah kisah muncul tentang Kolonel C. F. Fowler yang bekerja dengan Alaskan Fur and Commercial company.

    Selama perdagangan dengan penduduk suku asli Amerika, dia tampaknya menemukan beberapa gading aneh yang asing, yang baru saja diburu. Ketika dia bertanya kepada penduduk asli mengenai gading itu, mereka lalu menggambarkan makhluk yang mereka buru, dan deskripsinya secara mengejutkan cocok dengan mastodon yang telah lama punah.


    Pada abad ke-19, beberapa laporan dari "binatang buas berbulu besar" yang berkeliaran di wilayah tundra, diserahkan kepada pihak berwenang Rusia oleh suku Siberia, tetapi tidak ada bukti ilmiah yang pernah ditemukan.

    Pada tahun 1946, M. Gallon mengatakan bahwa di tahun 1920 dia bertemu dengan pemburu Rusia yang mengklaim telah melihat gajah raksasa "berbulu" jauh ke dalam taiga. Gallon menambahkan bahwa orang Rusia itu belum pernah mendengar tentang mammoth sebelumnya.

    Pada akhir abad ke-19, ada rumor tentang mammoth yang masih hidup di Alaska.

    Pada tahun 1917, seorang ahli etnologi mencatat tradisi mereka dari :

    "Jenis binatang berukuran sangat besar yang berkeliaran di negara itu sejak lama. (Binatang) itu agak menyerupai gambar gajah yang dibuat oleh orang kulit putih. (Binatang) itu berukuran besar, bertubuh seperti gajah, memiliki gading dan berbulu. Binatang-binatang ini terlihat belum lama, konon, umumnya sendirian, tetapi (binatang) itu sekarang sudah tidak terlihat selama beberapa generasi. Orang Indian sesekali menemukan tulang mereka. Si pencerita mengatakan dia dan beberapa orang lain, beberapa tahun yang lalu, datang dengan tulang belikat... selebar meja (sekitar tiga kaki)."

    Dalam bukunya On the Track of Unknown Animals (1955), Bernard Heuvelmans menulis tentang seorang pemburu yang pada tahun 1918 mengklaim kepada Konsul Prancis di Vladivostok, bahwa ia telah melacak seekor binatang berbulu besar salama beberapa hari.

    Dia akhirnya mendapat penglihatan yang lebih baik dan menemukan bahwa binatang itu adalah seekor gajah besar dengan gading putih dan rambut panjang di punggungnya.

    Pada tahun 2012, sebuah video muncul yang memperlihatkan apa yang tampak seperti seekor mammoth yang sedang menyeberangi sungai.

    Kisah itu mengklaim bahwa seorang insinyur yang dipekerjakan oleh pemerintah untuk mengamati area itu, merekam seekor mammoth sedang menyeberangi sungai di wilayah otonomi Chukotka, Siberia.


    Sebagian besar orang tidak percaya bahwa binatang di video itu benar-benar seekor woolly mammoth, karena binatang yang memiliki belalai (dalam hal ini mammoth atau gajah) tidak akan melewati sungai dengan belalai berada di bawah air sepanjang waktu.

    Setelah memperhatikan warna, bentuk "belalai" di kepalanya dan ukurannya yang relatif kecil, banyak yang percaya itu hanyalah beruang dengan ikan besar yang menggantung di mulutnya.


    Sedangkan yang lainnya menduga video itu adalah hoax, di mana seekor woolly mammoth secara digital dimasukkan ke dalam video yang memperlihatkan keadaan sungai.

    Seorang penulis dan videografer bernama Ludovic Petho kemudian diketahui adalah orang yang merekam film ini di Sungai kitoy, Pegunungan Sayan, Siberia pada musim panas tahun 2011.

    Dia merekam adegan sungai selama 10 hari dan mendaki sendirian di pegunungan sebagai bagian dari proyek video yang sedang dikerjakannya tentang pelarian kakeknya dari kamp POW Siberia pada tahun 1915, serta perjalanannya ke Budapest, Hungaria.

    Rekaman itu mungkin digunakan dalam sebuah video dokumenter, dan dalam sebuah wawancara dengan Life's Little Mysteries, dia mengatakan :

    "Saya tidak ingat melihat seekor mammoth; ada beruang, rusa dan musang. Tetapi tidak ada woolly mammoth. Saya tidak tahu rekaman saya telah digunakan untuk membuat video palsu ini."

    Petho mencatat bahwa video aslinya telah tersedia di YouTube sejak Juli tahun 2011, memperlihatkan adegan yang sama persis, dan tentu saja tanpa ada woolly mammoth yang berada di dalamnya.


    Setahun kemudian, muncul kembali video yang diklaim memperlihatkan rekaman woolly mammoth yang diduga berasal dari bulan Maret tahun 1943 di Yakutsk, Sakha Republic, Rusia.

    Video itu menceritakan kisah mengerikan tentang seorang fotografer militer Jerman dari Perang Dunia ke-2 yang pada akhirnya berhasil merekam woolly mammoth prasejarah.

    Setelah berakhirnya Perang Dunia ke-2, Battle of Stalingrad, anggota kelompok Nazi dan fotografer resmi untuk NSDAP, Holger Hildebrand, ditangkap oleh Tentara Merah di pertempuran tersebut. Dia dan ribuan tentara Wehrmacht lainnya kemudian dikirim dalam "mars kematian" ke Siberia. Rekaman woolly mammoth ini diambil pada saat perjalanan tersebut.

    Holger Hildebrand diyakini telah mati sebagai tahanan perang di sebuah kamp kerja paksa Soviet pada akhir tahun 1945. Rekaman ini kemudian menjadi milik cucu perempuannya yang diberikan ketika barang-barang milik Hildebrand dipulangkan ke Jerman dari Rusia beberapa dekade setelah kematiannya.


    Video itu diketahui diunggah di YouTube pada Juli 2013 oleh Incredible World, sebuah saluran edukatif, di mana di akhir deskripsi video itu, pengunggah menambahkan keterangan yang jelas menunjukkan bahwa rekaman itu tidak nyata.

    "...Teman-teman, sebagian besar konten yang ditampilkan adalah dibuat-buat atau diubah atau dibesar-besarkan. Ya, ini pada dasarnya adalah saluran hiburan dan komedi, dan kami sangat berharap anda menghargai itu dan menikmati pengalaman ini."

    Isi video itu kemudian diketahui berasal dari dokumenter BBC berjudul "Walking with Beasts – Mammoth Journey".

    Cuplikan di bawah ini memperlihatkan salah satu adegan dalam dokumenter tersebut, di mana mammoth yang terlihat sendiri, adalah mammoth yang sama, yang juga terlihat pada rekaman penampakan woolly mammoth Siberia 1943.


    Mengingat luasnya wilayah Siberia, tidak dapat dipungkiri bahwa woolly mammoth mungkin berhasil bertahan hingga ke zaman baru-baru ini. Namun, semua bukti menunjukkan bahwa woolly mammoth telah punah ribuan tahun yang lalu.

    Sangat mungkin bahwa penduduk asli memperoleh pengetahuan mereka tentang woolly mammoth dari bangkai yang mereka temui, dan inilah sumber legenda binatang legendaris mereka.

    (Sumber : Woolly mammoth, Woolly Mammoth, Woolly Mammoth Sightings, Mammoth Video Hoax Exposed, 'Woolly Mammoth' Video a Hoax, Real Woolly Mammoth Sighting in Siberia in 1943)

    1 comment: