Sunday, April 14, 2019

Burung Haiku yang Misterius


Foto misterius dari burung aneh berkaki empat, bertanduk biru ini telah beredar di internet selama beberapa tahun.

Burung ini dikatakan sebagai spesies langka dan disebutkan dalam mitologi Hindu, hanya ditemukan di Nepal.

Dewi parvathi menyebutnya sebagai hyku. Dia biasanya memberi makan burung ini pisang. Dikatakan bahwa burung ini abadi dan tidak ada yang bisa membunuhnya.


Namun, foto di atas tidak memperlihatkan seekor binatang yang nyata, melainkan menunjukkan seni boneka yang diciptakan oleh Deviant Artist CMWyvern.

CMWyvern memberi label karya itu sebagai "cloud antelope" :

"Cloud Antelope adalah salah satu jenis seni boneka, panjangnya 17" dan tingginya 9.5". Kepalanya, kaki bawah, dan sisik-sisknya dipahat dari tanah liat polimer dan dicat dengan akrilik. Bulu palsu nya dipangkas dan diwarnai dengan tangan. Tanduk dan kakinya memiliki kerangka logam di dalamnya, sehingga sangat kokoh meskipun panjang dan tipis."


Deviant Artist CMWyvern menyediakan deskripsi bonekanya dan membantah rumor bahwa foto-foto itu menggambarkan pokemon di kehidupan nyata, pada postingan di halamannya tahun 2014.

Deviant Artist CMWyvern, Calyn McLeod, menjual produk serupa di halaman Etsy miliknya. Beberapa foto ciptaan McLeod lainnya tersedia di situs websitenya.



Ini bukan pertama kalinya bahwa boneka artistik atau patung telah disalah artikan sebagai foto nyata dari semacam makhluk mitos atau makhluk lucu lainnya.

(Sumber : Is the 'Haiku Bird' a Real Creature)

1 comment:

  1. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    ReplyDelete