Friday, February 16, 2018

Legenda Rhinoceros Dolphin


Rhinoceros Dolphin (Delphinus rhinoceros) adalah spesies lumba-lumba tidak diketahui yang dikabarkan memiliki dua sirip punggung.

Pada Oktober 1819, Jean-Rene Quoy dan Joseph Gaimard diduga menemukan spesies lumba-lumba baru di lepas pantai Kepulauan Sandwich dan New South Wales. Mereka tidak dapat melihat kepala binatang tersebut dengan baik karena kepalanya berada di bawah air.

Penampakan lain dari lumba-lumba dengan dua sirip punggung terjadi pada April 1856 di teluk Lantivet, Cornwall, Inggris.

Digambarkan sebagai Delphinus rhinoceros, mereka adalah lumba-lumba atau paus mirip lumba-lumba yang memiliki dua sirip punggung, seperti giglioli's whale (paus giglioli).

Binatang tersebut memiliki ukuran yang agak besar (sekitar 3 meter), berwarna hitam dengan bercak putih besar. Satu siripnya berada di dekat kepala, sedangkan sirip lainnya berada jauh ke belakang daripada biasanya.


Bagaimanapun, keberadaan mereka tidak pernah terbukti ada, dan identitas mereka tetap tidak diketahui.

Mereka mungkin termasuk ke dalam genus baru, dalam hal ini nama Cetodipterus rhinoceros telah diajukan oleh Michael Raynal pada tahun 1991, namun nama tersebut masih diperdebatkan.

Michael Raynal mengatakan bahwa makhluk itu mungkin seekor paus berparuh tidak dikenal yang bentuknya menyerupai seekor lumba-lumba.


Rhinoceros Dolphin mungkin merupakan kasus kesalahan identifikasi dari penglihatan terhadap seekor anak paus yang menempel erat pada induknya, sehingga terlihat seperti sirip punggung kedua dari binatang tersebut.

(Sumber : cryptidz.wikia)

1 comment: