Pemburu UFO diduga telah melihat bukti kehidupan asing (alien) di planet Mars setelah mengamati gambar yang diambil oleh NASA.
Klaim ini dibuat setelah Curiosity Rover NASA dilaporkan telah menangkap anomali aneh di permukaan terpencil di Mars.
Objek dalam gambar, memiliki beberapa ciri melengkung di atasnya, dan diyakini oleh penggemar alien sebagai bukti yang cukup dari koloni alien di planet Mars.
"Saya menemukan makhluk aneh dengan tentakel di foto Mars hari ini."
"Objek itu memiliki kerangka luar dan terlihat seperti gabungan antara kalajengking dan kura-kura."
"Juga banyak jamur putih yang terlihat seperti tumbuh di area itu."
"Saya yakin (hewan) itu mungkin hidup dari cairan di dalam tabung jamur ini."
Klaim kontroversial tersebut dengan cepat menarik banyak komentar di saluran YouTube, UFO Sightings Daily.
"(Entah itu) Makhluk atau bukan, tidak dapat disangkal bahwa kita tidak sendiri."
Namun, seperti banyak gambar anomali aneh lainnya di permukaan planet Mars, foto di atas sepertinya hanya memperlihatkan batu berbentuk aneh yang kemungkinan besar dibentuk oleh angin kencang yang bertiup di sekitar permukaan Mars.
(Sumber : UFO sighting Claim ‘alien creature with tentacles’ found on Mars in NASA rover photo)
Cukup masuk akal
ReplyDeleteHampir rata2 yg saya baca misteri di mars saya yakin Pareidolia.
ReplyDeletePareidolia, masih belum terbukti
ReplyDelete